Thursday, 31 March 2016

Persit KCK Cab XVIII Kodim 0804/Magetan Ikuti Upacara Kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama dan PNS



Upacara Kenaikan Pangkat Bintara, Tamtama dan PNS

Kepala staf Kodim 0804/Magetan Mayor Inf Suyono menjadi Irup pada upacara kenaikan pangkat Bintara, Tamtama dan PNS yang berlangsung di Makodim 0804/Magetan, Jumat (1/4/2016).

Upacara kenaikan pangkat ditandai dengan pemasangan tanda pangkat oleh Kepala Staf Kodim 0804 Magetan kepada perwakilan Bintara, Tamtama dan PNS. Jumlah Bintara yang naik pangkat periode 1 April 2016 berjumlah 6 (enam) orang, Tamtama 1 (satu) orang dan PNS 5 (lima) orang.
Dalam sambutannya Kepala staf Kodim 0804/Magetan mengatakan bahwa kenaikan pangkat bagi prajurit dan kenaikan golongan bagi PNS tidak hanya menunjukkan integritas, loyalitas dan disiplin tinggi tetapi yang terpenting adalah terhindar dari pelanggaran yang tidak sesuai dengan aturan yang berlaku di satuan.

Disamping itu juga dituntut memiliki kemampuan fisik dan non fisik sesuai dengan ketentuan yang berlaku, serta memiliki dasar pendidikan dan kemampuan perorangan dalam pembinaan karier sebagai prajurit maupun sebagai PNS TNI AD.

Diakhir amanatnya Kasdim berpesan hendaknya kenaikan pangkat ini, disyukuri sebagai amanah dan rahmat. Kenaikkan pangkat dan golongan tidak di dapat secara otomatis, namun memerlukan perjuangan dalam menjaga kedisiplinan dan kredibilitas, baik sebagai prajurit maupun sebagai PNS, sehingga membawa manfaat bagi keluarga dan satuan Kodim 0804/Magetan.

Upacara diakhiri dengan pemberian ucapan dari Kepala staf Kodim 0804/Magetan dan seluruh peserta upacara kepada Bintara, Tamtama dan PNS yang naik Pangkat. (M Tasir Dim 0804/Mgt)